Monday, April 1, 2019

4 Langkah Cara Menghilangkan bunyi Notifikasi Grup WhatsApp

Bagaimana Cara Menghilangkan Bunyi Notifikasi Grup WhatsApp?

Caranya sangat mudah, cukup di Mute saja. Silahkan ikuti tutorial untuk menghilangkan bunyi notifikasi grup WhatsApp dibawah ini :

1. Buka WhatsApp. Pertama, silahkan buka aplikasi WhatsApp anda dan grup chat yang anda ikuti.
2. Tombol Settings. tekan tombol Settings yang berupa 3 titik vertikal.

nonaktifkan, mute, menghilangkan, bunyi pemberitahuan, bunyi notifikasi, grup chat whatsapp, android, smartphone

3. Opsi Mute. Pilihlah opsi Mute

nonaktifkan, mute, menghilangkan, bunyi pemberitahuan, bunyi notifikasi, grup chat whatsapp, android, smartphone

4. Mute Group. Anda akan mendapati 3 pilihan waktu mute antara lain 8 jam, 1 minggu, dan 1 tahun. Pilih saja yang terlama yaitu 1 tahun. Untuk pilihan "Show notifications" bisa anda centang atau tidak. Sesudah itu tekan "OK"

nonaktifkan, mute, menghilangkan, bunyi pemberitahuan, bunyi notifikasi, grup chat whatsapp, android, smartphone

Setelah ini anda tidak akan terganggu lagi dengan bunyi notifikasi grup WhatsApp dari smartphone Android anda.

Thursday, March 28, 2019

Anda Wajib Tahu, Inilah 6 Hal Yang Harus Dilakukan Sebelum Menjual Smartphone Android

Sebelum menjual smartphone android anda, setidaknya ada 6 hal penting yang harus anda lakukan terlebih dahulu. Mengapa? Tentu saja dikarenakan di dalam smartphone Android kita tersebut masih tersimpan semua data-data pribadi yang disimpan dan digunakan selama ini. Sebut saja akun-akun sosmed (media social), akun game, foto, video, history chat, dan lain-lain. Jangan sampai data-data tersebut disalahgunakan oleh orang lain.

Hal yang Wajib Dilakukan Sebelum Menjual HP Android, tips menjual smartphone android,hal yang perlu dilakukan sebelum jual android, penting untuk diingat, info penting, tips, trik

Inilah 6 Hal Yang Harus Dilakukan Sebelum Menjual Smartphone.

# Keluarkan SIM Card.
Jangan lupa keluarkan SIM card anda. Jangan sampai nomer telepon anda hilang gara-gara anda lupa megambil SIM card anda. Apalagi SIM card tersebut menyimpan nomer-nomer telepon relasi anda.

# Keluarkan Memory Card.
Selain SIM card, yang tidak boleh terlewat untuk dikeluarkan adalah Memory Card atau Kartu Penyimpanan. Sangat disayangkan apabila foto, video, atau data lainnya yang anda simpan di memory card hilang atau digunakan untuk hal yang salah oleh orang lain.

# Lakukan Backup Data. 
Untuk backup data smartphone Android bisa anda lakukan dengan akun Google anda.

# Gunakan Fitur Factory Reset.
Daripada harus satu persatu menghapus akun-akun sosmed yang anda miliki, juga uninstall apk-apk yang terdapat pada smartphone anda, lebih baik gunakan fitur Factory Reset untuk megembalikan settingan smartphone anda seperti awal mula bawaan pabrik.

# Sertakan Kelengkapan Smartphone.
Saat menjual Smartphone, sertakan segala kelengkapannya seperti dos, buku panduan, earphone, charger, dan aksesoris lainnya bila ada.

# Cek Kondisi Smartphone. 
Cek semua kondisi yang terdapat dalam smartphone semisal tombol on-off, tombol pengaturan suara, layar, casing, speaker, dan mic. Juga bersihkan smartphone dari debu dan kotoran. Semakin baik kondisi smartphone akan semakin mendongkrak harganya. Namun lebih baik berterus terang kepada pembeli smartphone anda apabila ada kondisi tertentu pada smartphone anda yang tidak bisa berfungsi dengan semestinya.

Inilah 6 Hal Yang Harus Dilakukan Sebelum Menjual Smartphone Android. Semoga artikel bermanfaat.

Tuesday, March 26, 2019

Cara Blokir USB-Storage (Flashdisk & Hardisk Eksternal) pada Windows 7, 8, dan 10


Ada 2 cara yaitu melalui Registry Editor & Local Group Policy Editor

A. Melalui Registry Editor (regedit)
  1. Tekan Ctrl+R atau melalui Start - Run untuk membuka Run Command.
  2. Ketik regedit untuk menjalankan Registry Editor.
  3. Ikuti navigasi berikut ini: HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Services\USBSTOR
  4. Pada kolom sebelah kanan, klik 2x pada Start.
  5. Di bagian Value data, ganti angka 3 menjadi angka 4. Klik tombol OK.

cara blokir Pen drives, flasdisk, hardisk eksternal, tips, trik, win7, win10, mencegah penyebaran virus flashdisk, mencegah pencurian data


B. Melalui Local Group Policy Editor (gpedit.msc)
  1. Tekan Ctrl+R atau melalui Start - Run untuk membuka Run Command.
  2. Ketik gpedit.msc untuk menjalankan Local Group Policy Editor.
  3. Ikuti navigasi berikut ini: Computer Configuration\Administrator Templates\System\Removable Storage Access.
  4. Pada kolom sebelah kanan, klik 2x pada All Removeable Storage classes: Deny all access
  5. Pilih opsi Enable, dan klik Apply.

cara blokir Pen drives, flasdisk, hardisk eksternal, tips, trik, win7, win10, mencegah penyebaran virus flashdisk, mencegah pencurian data

Demikian artikel Cara Blokir USB-Storage (Flashdisk & Hardisk Eksternal) pada Windows 7, 8 dan Windows 10. Semoga bermanfaat.

Sunday, March 24, 2019

Daftar Kata Dan Singkatan Gaul Di Sosial Media Terbaru


  • Kids Jaman Now = Anak jaman sekarang.
  • Tuman = Terbiasa melakukan berkali-kali, kebiasaan, gemar. Diambil dari bahasa Jawa
  • Nolep = No Life.
  • Negara Berflower = Negara Berkembang.
  • Uh She Up/ Ahshiap/ Ashiaap/ Asyiap = Siap
  • Negara +62 = Indonesia (sesuai kode negara pada nomer telepon)
  • Kerad = Keras
  • Blue Shoe Can't = Blusukan
  • Pelakor = Perebut Laki Orang.
  • Pebinor = Perebut Bini Orang.
  • Tercyduk = dari kata terciduk atau tertangkap basah.
  • Lembiru = lempar beli baru.
  • Gabut = Gaji Buta / tidak ada kegiatan.
  • Unfaedah = tidak bermanfaat / tidak berfaedah.
  • Generasi Micin = sebutan untuk remaja yang bersikap atau sering melakukan hal bodoh dan gila, kerap kali melakukan sesuatu tanpa dipikirkan dampak akibatnya terlebih dahulu. diambil dari kata korea "Michin" yang artinya gila. Kata ini tidak jarang dihubungkan dengan bahan penyedap rasa (micin/vetsin)
  • Peres = Palsu, bohong
  • Kepo = dari bahasa Inggris Knowing Everything Particular Object yang artinya serba ingin tahu atau ingin tau aja.
  • Couldi = Galau
  • Cuco = Cakep atau keren
  • Akika = Saya, aku
  • Keles = kali, barangkali. Contoh: "Ga gitu-gitu juga Keles" = "Ga gitu-gitu juga kali"
  • Cabe-Cabean = anak ABG cewek yang nakal dan suka nongkrong di jalanan
  • Terong-Terongan = anak ABG laki-laki yang nakal dan suka nongkrong dijalan
  • Bingit = Banget
  • Rempong = Ribet, sibuk, repot
  • Jayus = Gak Lucu, garing
  • Ember = Memang, emang
  • Suteralah = Sudahlah atau Biarlah
  • Lamreta = Lama, Jadul. Contoh : Lamreta Bingit = Lama Banget
  • Bais = habis
  • Boil = Mobil
  • Curcol = Curhat Colongan
  • Asber = Asal nyamber
  • GJ atau Geje = enggak jelas.
  • Logika = Lo pergi gw merdeka (bebas).
  • PHP = Pemberi Harapan Palsu, sukanya merayu dan omong kosong
  • Kamseupay = Kampungan Sekali Udik dan Payah.
  • Unyu = Lucu, menggemaskan
  • Bonyok = Bokap-Nyokap atau Bapak-Ibu
  • Woles = dari bahasa Inggris Slow namun dibaca terbalik yang artinya santai, slow aja, jangan buru-buru
  • Otre = Oke.
  • Modus = Modal Dusta
  • Modus = Strategi, cara,
  • Cepe deh = Capek Deh
  • Andi Lau = Antara Dilema dan galau
  • JJM = Jalan-jalan Malam
  • Bondan = Bocah Edan.
  • BT / Bete = Boring Total
  • GPL = Gak Pake Lama
  • Gretongan = Gratisan
  • Heri = Heboh Sendiri
  • Hugel = Hubungan gelap (selingkuh).
  • DL = Derita Lu, penderitaan kamu
  • ilfil = hilang perasaan, menjadi tidak suka
  • Imelda = Item Mengkilap Dakian
  • Intel = Indomie Telur
  • Jaki = Jalan kaki
  • Basbang = Basi Banget
  • Boam = Bodo amat
  • KamSeUdIN = KAMpungan SEkali Udik Idiot Norak
  • MAHO = Manusia Homo
  • Metyaw = Selamat Ya!
  • Ababil = Anak Baru Gede Labil
  • Cekidot =  Check it out (silakan dilihat)
  • Baryaw = Sabar ya!
  • Capcus = Cabut, pergi, beranjak dari suatu tempat
  • CDMA = Cape Dech Males Ahh
  • BPJS = Budget Pas-pasan Jiwa Sosialita
  • Mager = Males Gerak, Malas ke mana-mana.
  • Jutek = judes, galak, nggak ramah.
  • Cukstaw = cukup tahu.
  • Lebay = berlebihan
  • Garing = Gak lucu
  • Beud = Banget
  • MAHO = Manusia Homo
  • Metyaw = Selamat Ya!
  • Ababil = Anak Baru Gede Labil
  • Cekidot =  Check it out (silakan dilihat)
  • Baryaw = Sabar ya!
  • Capcus = Cabut, pergi, beranjak dari suatu tempat
  • Absurd = mustahil, tidak masuk akal
  • Baks = rokok
  • Gengges = ganggu
  • Mamud = mama muda
  • Pamud = papa muda
  • Tamvan = tampan
  • Semvak = dari kata Sempak (Bahasa Jawa) yang artinya celana dalam
  • Japri = Jalur pribadi atau ngobrol privat (bukan dalam grup) 
  • IGO = Indonesian Girl Only (hanya gadis indonesia)
  • Kupdet = Kurang Update, ketinggalan informasi 
  • Mimin = Administrator suatu akun
  • dafaq = dari kata "The F*ck" artinya sialan.
  • Lucknut = Laknat.
  • Baper = bawa perasaan.
  • Opit = Profit, keuntungan, untung, sudah ambil untung
  • Gan/Agan/Aganwati = Juragan (panggilan yang biasanya dipakai di forum-forum)
  • Macan jinak = Mama Cantik Jemput Anak
  • HQQ = hakiki
  • Sepokat = sepatu
  • boljug = boleh juga
  • Halu = halusinasi / khayalan / mengkhayal
  • Hater = pembenci di dunia maya.
  • Netijen / Netizen = masyarakat dunia internet, atau pengguna internet yang berpartisipasi aktif dalam media internet (komunikasi, mengeluarkan pendapat, berkolaborasi, dll).
  • Hoax = berita bohong, informasi palsu.
  • Meme = gambar lucu, humor, parodi untuk menyindir, kritik, atau bahkan kecaman.
  • Viral = Telah banyak disebarluaskan di berbagai media.
  • Khan Maen = Bukan main.
  • Julid = dari kata binjulid artinya iri atau dengki.
  • Sa ae lu = bisa aja kamu.
  • Tubir = ribut.
  • Lur / Lurd = dari kata Dulur, artinya saudara / bro.
  • OOTD = Outfit Out The Day, biasa digunakan untuk share style terbaru seseorang yg fashionable. Atau bisa juga untuk menunjukkan kepada followernya, pakaian apa yang dia kenakan untuk beraktifitas di hari ini.
  • QOTD = Question Of The Day, artinya pertanyaan yang diberikan oleh pemilik akun instagram kepada followernya.
  • LFL/L4L = Like For Like. saling membalas memberi "Like" untuk postingan masing-masing.
  • Ghostie = akun sosmed yang suka nge-like postingan/feeds/foto kita namun tidak pernah memberi komentar.
  • ATM = At The Moment (Saat ini)
  • BOT = Back On Topic (Kembali ke permasalahan)
  • OOT = Out Of Topic (diluar permasalahan)
  • FYI = For Your Information (Cuma Sekadar info)
  • HTH = Hope That Helps (Semoga membantu)
  • IDK = I Don’t Know (aku tidak tahu/mengerti)
  • JK = Just Kidding (Cuma bercanda)
  • LOL = Laugh Out Loud (Tertawa terbahak-bahak)
  • STW = Search The Web (Cari di internet)
  • THX = Thanks
  • YW = Your Welcome
  • WTH = What the hell
  • GWS = God Well Soon (Semoga Lekas Sembuh).
  • CMIIW = Correct Me If I'm Wrong (Koreksi jika saya salah)
  • ASAP = As Soon As Possible (sesegera mungkin)
  • BF = Best Friend/ Boy Friend
  • TFI = Thank For Information
  • 4U = For You (untukmu)
  • HHOJ = Ha Ha Only Joking
  • HHVF = Ha Ha Very Funny 
  • COD = Cash On Delivery (Barang dibayar saat diterima)
  • J4F = Just For Fun (Hanya untuk bersenang-senang)
  • Noob = Newbie (pemula)
  • Delcon = Delete Contact (hapus kontak)

Demikian artikel Daftar Kata dan Singkatan Gaul Di Sosial Media Terbaru

Wednesday, May 16, 2018

Daftar Kode Awal (Prefix) Operator Di Indonesia

Kode awal nomer operator telepon biasanya juga disebut kode prefix. Dikutip dari Wikipedia : "A telephone prefix is the first set of digits after the country- and area codes of a telephone number; in the North American Numbering Plan countries (country code 1), it is the first three digits of a seven-digit phone number. In other countries both the prefix and the number may have different lengths. It shows which exchange the remaining numbers refer to. A full telephone number is usually made up of country code (required for international calls only), area code (required for calls between telephone areas), prefix, and subscriber number."

Jadi jika anda anda pertanyaan "08xx Ini nomer apa? 08xx Ini nomer operator apa?", silahkan cek pada daftar nomer awal operator dibawah ini.

Daftar nomor awalan, kode prefix Operator Seluler di Indonesia, Telkomsel, Simpati, As, Indosat, XL, 3, smart, fren, ceria, arti Kode Prefix, Apa itu Kode Prefix Operator Seluler, Apa kegunaan Mengetahui kode prefix, daftar lengkap, hp, smartphone, kartu, gsm, online, pulsa, jualan pulsa, jualan saldo

Kode Prefix Telkomsel
0811 - (Kartu Halo)
0812 - (Kartu Halo, simPATI)
0813 - (Kartu Halo, simPATI)
0821 - (simPATI)
0822 - (simPATI, Kartu Facebook)
0823 - (Kartu As)
0852 - (Kartu As)
0853 - (Kartu As)
0851 - Kode Kartu AS pengganti Flexi yang sudah di akuisisi Telkomsel.

Kode Prefix Indosat
0855 - (Matrix)
0856 - (IM3)
0857 - (IM3)
0858 - (Mentari)
0814 - (Broadband Indosat M2)
0815 - (Matrix, Mentari)
0816 - (Matrix, Mentari)

Kode prefix XL
0817 - (Pra bayar dan Explor)
0818 - (Pra bayar dan Explor)
0819 - (Pra bayar dan Explor)
0859 - (Pra bayar dan Explor)
0877 - (Pra bayar dan Explor)
0878 - (Pra bayar dan Explor)

Kode Prefix 3 (Three)
0895 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0896 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0897 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0898 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0899 - (Pra bayar dan Pasca bayar)

Kode Prefix SMARTFREN
0881 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0882 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0883 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0884 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0885 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0886 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0887 - (Pra bayar dan Pasca bayar)
0888 - ( Fren, Mobi)
0889 - (mobi)

Kode Prefix Axis
0838
0831
0832
0833

Kode Prefix Ceria (Sampurna Telecom)
0828 - (Pra bayar dan Pasca bayar )

BYRU Satelit / PASTI Satelit
0868

Lippo Telecom Prabayar-Pascabayar (Khusus Area Jatim)
08315

Tuesday, May 15, 2018

Cara Mudah Update Aplikasi Android Secara manual

Aplikasi Android akan memerlukan update setiap beberapa periode tertentu dikarenakan adanya peningkatan atau pembaharuan fitur pada aplikasi-aplikasi tersebut. Jika anda masih mengaktifkan fitur update otomatis pada smartphone atau tablet android anda, maka anda tidak perlu bersusah payah mengupdate sendiri aplikasi-aplikasi yang anda miliki. Tapi bagaimana jika fitur update otomatis di smartphone atau tablet android kita sudah dimatikan?

Anda bisa melakukan update aplikasi-aplikasi pada smartphone atau tablet android anda secara bersama-sama sekaligus, atau hanya per aplikasi yang anda butuhkan saja supaya bisa menghemat quota internet.


1. Buka Aplikasi Google Play Store di smartphone atau tablet android anda. Pilih logo 3 baris di pojok kiri atas atau seperti yang ditunjukkan arah panah pada gambar dibawah ini.

smartphone, tablet, android, menghentikan aplikasi update sendiri, menghentikan otomatis update android, stop aplikasi update sendiri, cara update manual, update aplikasi satu per satu, tutorial, tips, trik


2. Pilih saja opsi My apps & games.

smartphone, tablet, android, menghentikan aplikasi update sendiri, menghentikan otomatis update android, stop aplikasi update sendiri, cara update manual, update aplikasi satu per satu, tutorial, tips, trik


3. Untuk proses update, anda bisa memilih opsi UPDATE ALL untuk mengupdate semua aplikasi yang terdapat pada smartphone atau tablet android anda sekaligus. Atau jika anda hanya ingin mengupdate aplikasi-aplikasi tertentu saja, anda bisa memilih aplikasi langsung dari daftar dibawahnya.

smartphone, tablet, android, menghentikan aplikasi update sendiri, menghentikan otomatis update android, stop aplikasi update sendiri, cara update manual, update aplikasi satu per satu, tutorial, tips, trik


4. Jika anda memilih melakukan update aplikasi satu-persatu, anda akan langsung diarahkan ke halaman masing-masing aplikasi. Disitu akan terdapat 2 opsi : UNINSTALL dan UPDATE. Pilih UPDATE untuk melakukan pembaharuan fitur pada aplikasi anda.

smartphone, tablet, android, menghentikan aplikasi update sendiri, menghentikan otomatis update android, stop aplikasi update sendiri, cara update manual, update aplikasi satu per satu, tutorial, tips, trik


Demikian artikel cara mudah update aplikasi android secara manual. Semoga bermanfaat.

Monday, May 14, 2018

4 Langkah Menghentikan Update Otomatis Aplikasi pada Smartphone Android

Mungkin anda pernah dipusingkan masalah quota internet sering habis gara-gara aplikasi-aplikasi di HP Android anda sering update sendiri. Atau smartphone/tablet anda tiba-tiba terasa lemot sekali loadingnya dikarenakan beberapa aplikasi sedang melakukan proses update diluar keinginan kita. Jangan bingung, anda cukup mematikan fitur auto update aplikasi pada Android anda.


1. Buka Aplikasi Google Play Store di smartphone atau tablet android anda. Pilih logo 3 baris di pojok kiri atas atau seperti yang ditunjukkan arah panah pada gambar dibawah ini.

smartphone, tablet, android, menghentikan aplikasi update sendiri, menghentikan otomatis update android, stop aplikasi update sendiri, mengatasi smartphone lemot, hp, tips, trik, tutorial

2. Drag kebawah hingga anda menemukan pilihan Settings.

smartphone, tablet, android, menghentikan aplikasi update sendiri, menghentikan otomatis update android, stop aplikasi update sendiri, mengatasi smartphone lemot, hp, tips, trik, tutorial


3. Setelah itu pilih Auto-update apps.

smartphone, tablet, android, menghentikan aplikasi update sendiri, menghentikan otomatis update android, stop aplikasi update sendiri, mengatasi smartphone lemot, hp, tips, trik, tutorial


4. Disini anda diberi 3 opsi pilihan. Pilih saja Do not auto-update apps untuk menghentikan update otomatis aplikasi android.

smartphone, tablet, android, menghentikan aplikasi update sendiri, menghentikan otomatis update android, stop aplikasi update sendiri, mengatasi smartphone lemot, hp, tips, trik, tutorial


Cara diatas berfungsi untuk menghentikan auto update seluruh aplikasi yang ada di smartphone android atau tablet android.

Demikian artikel cara mudah menghentikan update otomatis aplikasi android. semoga bermanfaat.